FKIP – Mahasiswa Program Studi Pendidikan Seni Rupa, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar kegiatan Art Edu Care 2024. Dalam kegiatan Art Edu Care ini, digelar kegiatan utama dalam beberapa rangkaian, di antaranya pameran seni internasional, kuliah umum, dan pertunjukkan seni. Acara utama Art Edu Care ini diselenggarakan secara luring di Taman Budaya Jawa Tengah, Surakarta, pada Senin (15/7/2024) hingga Jumat (19/7/2024) lalu.
Kegiatan Art Edu Care yang diselenggarakan secara berkesinambungan ini, mulanya diawali dengan kegiatan pra event berupa Bedah Kampung Mural dan workshop seni di sekolah. Pada acara utama, Art Edu Care dibuka secara langsung oleh Plt. Wakil Dekan FKIP UNS, Prof. Dr. Slamet Subiyantoro, M.Si., dan Kepala Program Studi Pendidikan Seni Rupa, Dr. Adam Wahida, S.Pd., M.Sn. Acara pembukaan Art Edu Care ini juga diisi dengan berbagai penampilan dari beberapa musisi, di antaranya penampilan Keseso, penampilan musisi jalanan, Band Still, seniman jalanan, serta pegiat seni lainnya.
Pada hari kedua, rangkaian acara Art Edu Care ini diisi dengan workshop, apresiasi karya, berbagai penampilan musisi jalanan, dan sharing session bersama pegiat seni. Dalam rangkaian acaranya, Art Edu Care juga menggelar pameran seni internasional. Pameran Seni Rupa Internasional Art Edu Care #14 “Step to Stage” hadir menjadi ruang sekaligus panggung bagi masyarakat dari berbagai komunitas untuk menyajikan seluruh potensi estetik dan kreativitasnya dalam dimensi yang lebih luas.
Selain itu, dalam rangkaian acara Art Edu Care, diselenggarakan juga kuliah umum bertajuk Art Edu Talk yang mengundang narasumber pegiat seni dan mural. Art Edu Talk sesi pertama, diisi oleh narasumber seorang pegiat mural yang berasal dari Yogyakarta, yakni Begok Oner. Begok Oner adalah seniman muda yang belum lama ini mendapat trofi Emerging Artist di ajang UOB Painting of the Year Indonesia 2023, Begok dikenal sebagai muralis lewat kelompok bernama Differentskool. Dalam kuliah umum Art Edu Talk tersebut, Begok menyampaikan materi terkait dengan “Jalan Seni: Kreativitas dan Konsistensi.”
Selanjutnya, Art Edu Talk sesi kedua diisi oleh Kaprodi Pendidikan Seni Rupa, yakni Dr. Adam Wahida, S.Pd., M.Sn., yang menyampaikan materi terkait “Seni Partisipatoris dalam Konteks Pendidikan Seni Rupa: Urgensi dan Tantangan”. Selain menjadi seorang tenaga pendidik, Dr.Adam juga merupakan seniman yang secara umum lukisanya memiliki beberapa gabungan dari gaya seni lukis dengan corak yang kuat. Beliau menggunakan pengalaman dirinya terhadap gejala lingkungan sekitar yang meliputi fenomena sosial, politik, budaya tradisi, pendidikan dan lingkungan alam.
Selain kegiatan Art Edu Talk, Art Edu Care juga menggelar acara sharing session dengan Judul “Strategi Pemasaran Video Viral di Media Sosial” yang dibawakan oleh speaker dari Malaysia. Beliau adalah Mohd Hanif Mohd Omar dan Mohammad Fitri Samsuddin. Terakhir, sebagai acara penutup, Art Edu Care menampilkan konser musik dan pengumuma awarding karya terbaik. Beberapa grup band yang tampil di acara penutup ini, antara lain Wirox, SentiMental, Khaleed, Dissloved, Guest Star, Sprayer, Crashead, Must A Nice, dan Band GON.
Reporter: Nila Prihartanti
Editor: Budi Suseno
https://fkip.uns.ac.id/
https://instagram.com/fkipuns.official/
#fkipuns
#fkipbagus
#uns
#unsbisa
Artikel Kilas Balik Semaraknya Gelaran Art Edu Care 2024 Prodi PSR FKIP UNS pertama kali tampil pada FKIP UNS.