Quantcast
Channel: FKIP UNS
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1345

9 SD dan SMP jadi Mitra Program Pintar UNS

$
0
0

SOLO, KRJOGJA.com – Sembilan Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Solo menjadi mitra Program Pintar atau pengembangan inovasi kualitas pembelajaran Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo dan Tanoto Foundation.

Dekan FKIP Prof Dr Joko Nurkamto mengatakan Program Pintar difokuskan pada tiga pendekatan yaitu membangun praktik pembelajaran, manajemen dan kepemimpinan sekolah.”12 dosen FKIP UNS menjadi fasilitator dan menerima training on trainee (TOT) agar mampu membentuk tenaga pendidik yang inovatif, ” jelas Prof Joko., Rabu (03/10).

Ke 12 dosen fasilitator selanjutnya akan memberikan pelatihan kepada guru guru di sekolah mitra untuk melaksanakan pembelajaran yang inovatif. Ada dua indikator yang bisa dijadikan tolok ukur keberhasilan yakni siswa lebih betah dalam belajar dan meningkatnya prestasi siswa.

Sementara Head of Teacher Training Institut Development Tanoto Foundation Ajar Budi Kuncoro menambahkan dalam program di atas pihaknya menggandeng UNS. Karena Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) merupakan ‘pabrik’ tenaga pendidik. (Qom)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1345

Trending Articles