FKIP – Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menyelenggarakan Seminar Nasional Pendidikan Biologi (Sembio) XVII secara daring melalui Zoom Meeting pada Minggu (10/10/2021).
Kegiatan seminar ini dihadiri oleh 359 peserta. Menghadirkan 44 pemakalah dan 8 narasumber yang kompeten di bidang penelitian, industri dan kewirausahaan, serta pengabdian kepada masyarakat.
Narasumber pertama, Dr. Yudi Rinanto, M.P. selaku dosen program studi Pendidikan Biologi sekaligus koordinator bidang. Sesi ini dipandu oleh Kistantia Elok Mumpuni, S.Pd., M.Pd. selaku moderator. Pada pemaparan kali ini, Yudi menyampaikan materi dengan tajuk “Pemberdayaan Ekonomi Kreatif Masyarakat Melalui KKN di Era Pandemi”.
Dalam pemaparannya, Yudi mengatakan bahwa di masa pandemi masyarakat harus tetap berkreasi dalam segala bidang. Mahasiswa sebagai agent of change dapat memberikan kontribusinya melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Adanya kegiatan KKN diharapkan mampu mendorong kemajuan yang berkesinambungan dan mendukung keselamatan masyarakat terhadap Covid-19.
Narasumber kedua, Dr. Sofyan Sjaf S.Pt., M.Si memaparkan materi dengan dipandu oleh Nurmiyati M.Si. Materi yang disampaikan oleh Sofyan bertajuk “Inovasi dan Adaptasi Pengabdian Masyarakat di Era Pandemi”.
Sofyan menyampaikan mengenai makna covid-19, pijakan dan urgensi pengabdian kepada masyarakat, strategi dan inovasi pengabdian kepada masyarakat, serta peta jalan pengabdian kepada masyarakat.
Selanjutnya pemaparan narasumber ketiga, Revata Utama dari CTO Nusantic menjelaskan mengenai microbiome based-treatment for sustainable living. Sesi ini dipandu oleh Dewi Puspita Sari M.Sc selaku moderator.
“Microbiome sangat penting bagi kesehatan dan imunitas kita. Kita tinggal menjaga mereka. Nah cara menjaganya itu dengan mempertahankan keseimbangan mereka. Kita di Nusantic sadar bahwa keseimbangan mereka penting, maka kami punya teknologi yang bisa mendeteksi keseimbangan mereka,” tutur Revata.
Reporter: Dwinanda Wuri Harsanti
Editor: Aulia Anjani
https://fkip.uns.ac.id/
https://www.instagram.com/fkipuns.official/
#fkipuns
#fkipbagus
#uns
#universitassebelasmaret
#unsbisa
Artikel Usung Topik Pengabdian Masyarakat, Sembio Hadirkan Narasumber Kompeten di Bidangnya pertama kali tampil pada FKIP UNS.