Quantcast
Channel: FKIP UNS
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1345

UPM FKIP UNS Terima Kunjungan Tolok Ukur dari Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang

$
0
0

FKIP – Unit Penjamin Mutu (UPM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta terima kegiatan kunjungan dari Fakultas Sastra (FS) Universitas Negeri Malang (UM) pada Rabu (27/10/2021). Kegiatan kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka studi banding antara FS UM dan FKIP UNS.

Kegiatan ini dihadiri oleh rombongan FS UM yang diketuai oleh Wakil Dekan I Fakultas Sastra UM, Dr. Primardiana Hermilia Wijayanti, M.Pd. Kegiatan ini juga diikuti Wakil Dekan II FS UM, para Kepala Program Studi (Kaprodi), sekretaris Program Studi (Prodi), serta beberapa dosen FS UM. Rombongan dengan total 20 orang ini disambut oleh Wakil Dekan I FKIP UNS, Prof. Dr. Slamet Subiyantoro, M.Si, Wakil Dekan II FKIP UNS, Dr. Dewi Kusuma Wardani, M.Si, dan Tim UPM FKIP UNS, serta turut disambut oleh Kaprodi program S1 dan Pascasarjana Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Daerah, dan Pendidikan Seni Rupa.

Kegiatan dimulai dengan pemaparan profil FKIP UNS oleh Prof. Slamet. Ia memaparkan jumlah Prodi di FKIP, status akreditasi Prodi, dan proses penjaminan mutu yang dilakukan.

“FKIP UNS memiliki 23 Prodi, dengan status 21 Prodi terakreditasi A, 2 Prodi terakreditasi B (prodi baru). Untuk penjaminan mutu di FKIP dilaksanakan oleh Unit Penjamin Mutu FKIP UNS. UPM sendiri terdiri tiga bidang, meliputi Sistem Penjamin Mutu Internal (SPMI), Sistem Penjamin Mutu Eksternal (SPME), dan monitoring serta evaluasi,” terang Prof. Slamet.

Prof. Slamet menambahkan bahwa hasil evaluasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menunjukkan capaian IKU UNS menempati peringkat pertama secara nasional.

“Berdasarkan hasil evaluasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi pada tahun 2021, capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) UNS telah berhasil menempati peringkat satu,” sambung Prof. Slamet.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian profil FS UM oleh Dr. Primardiana. Ia menyampaikan Prodi yang terdapat di FS UM, status akreditasi, dan harapan kegiatan ini.

“Fakultas Sastra UM memiliki 21 Prodi S1. Beberapa Program Studi sedang dalam proses pengajuan akreditasi dan sertifikasi internasional. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi tempat bertukar informasi khususnya mengenai best practice penjaminan mutu,” kata Dr. Primardiana.

Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi penjaminan mutu. Disampaikan oleh Ketua UPM FKIP UNS, Dr. Suharno, menjelaskan siklus penjaminan mutu penetapan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian, dan peningkatan (PPEPP), yakni perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian, dan peningkatan standar mutu. Pada tahap evaluasi, diterapkan sistem Audit Mutu Internal (AMI) dua jenjang. Jenjang satu untuk semua Prodi di FKIP UNS dan jenjang dua untuk tingkatan fakultas.

Selanjutnya, Koordinator Monitoring dan Evaluasi FKIP UNS, Dr. Baskoro Adi Prayitno menambahkan bahwa auditor AMI jenjang satu di tingkat Prodi yakni Ketua dan Sekretaris Gugus Kendali Mutu (GKM) Prodi yang sudah lulus pelatihan auditor. Instrumen audit yang digunakan meliputi daftar tilik, formulir permintaan tindakan koreksi dan pencegahan (PTKP).

Dr. Bowo Sugiharto, M.Pd., selaku Koordinator SPMI menambahkan bahwa pelaksanaan budaya mutu di FKIP UNS menggunakan empat macam dokumen, yaitu kebijakan SMPI, manual SPMI, standar SPMI, dan formulir SPMI. Hasil temuan AMI kemudian ditindaklanjuti dengan pembahasan pada Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) oleh fakultas dan universitas.

Reporter: Akhmad Mukhibun
Editor: Zalfaa Azalia Pursita

https://fkip.uns.ac.id/
https://www.instagram.com/fkipuns.official/

#fkipuns
#fkipbagus
#uns
#universitassebelasmaret
#unsbisa

Artikel UPM FKIP UNS Terima Kunjungan Tolok Ukur dari Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang pertama kali tampil pada FKIP UNS.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1345

Trending Articles