Quantcast
Channel: FKIP UNS
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1345

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP UNS Berhasil Raih Juara 1 LKTIN

$
0
0

FKIP – Tiga mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berhasil meraih juara 1 pada ajang Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional IOSH SUMMIT yang diumumkan pada 31 Oktober 2021 secara daring melalui Zoom Cloud Meeting.

Tema lomba yang diusung yakni “Inovasi Kreatif K3 dalam Era New Normal sebagai Langkah Mewujudkan Sustainable Development Goals 2030”. Abdul Aziz, Chaerinna, dan Joko Tri Widianto, tiga mahasiswa PGSD FKIP UNS mengikuti serangkaian tahapan lomba ini, meliputi seleksi karya, presentasi karya, hingga dinyatakan sebagai juara 1.

Chaerinna selaku anggota tim menyampaikan gagasan yang diusulkan oleh timnya untuk mengikuti perlombaan ini.

“Gagasan yang diusulkan adalah EDI SIGAP: Edukasi Siap Tanggap Sarana Sosialisasi Budaya Kesehatan dan Keselamatan Kerja pada Anak Usia Sekolah Dasar Berbasis Android,” jelas Chaerinna ketika ditemui oleh tim fkip.uns.ac.id pada Jumat (7/1/2022).

Selanjutnya, Chaerinna mengungkapkan latar belakang pemilihan gagasan yang diusulkan untuk mengikuti lomba karya tulis ini.

“Latar belakangnya karena minimnya sosialisasi budaya K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) pada anak dan pemanfaatan teknologi 4.0,” ungkap Chaerinna.

Dari latar belakang yang diangkat, tim ini menentukan tujuan untuk memberi edukasi kepada anak-anak dan masyarakat mengenai K3.

Di akhir, Chaerinna menyampaikan harapan dan rencana untuk ke depan.

“Harapan dan rencananya, aplikasi dapat dikembangkan dan digunakan sebagai sarana edukasi anak,” pungkas Chaerinna.

Reporter: Dwinanda Wuri Harsanti
Editor: Zalfaa Azalia Pursita

https://fkip.uns.ac.id/
https://www.instagram.com/fkipuns.official/

#fkipuns
#fkipbagus
#uns
#universitassebelasmaret
#unsbisa

Artikel Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP UNS Berhasil Raih Juara 1 LKTIN pertama kali tampil pada FKIP UNS.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1345

Trending Articles