FKIP – Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berhasil meraih akreditasi internasional Foundation for International Business Administration Accreditation (FIBAA). Prestasi ini diumumkan pada Minggu (20/3/2022).
FIBAA merupakan lembaga di Eropa yang berorientasi internasional untuk penjaminan mutu dan pengembangan mutu dalam pendidikan tinggi.
Ketua tim akreditasi FIBAA Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, yakni Dr. Kundharu Saddhono, S.S, M.Hum. mengatakan bahwa tim telah dibentuk sejak tahun 2019.
“Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia merupakan salah satu prodi yang terakreditasi A empat kali, sehingga diharapkan dari universitas mengajukan ke akreditasi internasional. Dimulainya sejak 2019 yaitu membentuk tim dan 2020 mendapat surat keputusan setelah dekan menandatangani kesanggupan dari rektor,” jelas Dr. Kundharu ketika ditemui tim fkip.uns.ac.id pada Rabu (6/4/2022).
Kegiatan berlanjut hingga pada bulan Februari 2021, yakni memulai dengan mempersiapkan Self Assessment Report (SER) hingga sampai bulan Juli. Di tengah proses, terdapat pembagian klaster yang mengharuskan tim untuk menggabungkan seluruh borang.
“Setelah SER jadi, ternyata mengajukannya tidak per prodi, tetapi klaster. Ada dua klaster, yang pertama Pendidikan Bahasa Indonesia dan Sastra Daerah, kedua Pendidikan Ekonomi, Fakultas Hukum, dan Administrasi Negara, sehingga kami harus menyatukan borangnya,” papar Dr. Kundharu.
Kemudian, pada bulan Agustus tim akreditasi melakukan submit dan visitasi hingga diumumkan pada 23 Maret.
Dari proses yang telah dilalui dan hasil yang diperoleh, Dr. Kundharu menyampaikan rencana untuk ke depan bagi Prodi PBSI.
“Karena terakreditasi internasional, maka kita menjadi prodi yang berkelas internasional. Salah satunya adalah kita menjaring mahasiswa dari luar negeri. Kita juga mendatangkan dosen yang tarafnya internasional. Sudah kita mulai dari sekarang, dengan kita menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi di luar negeri. Kaitannya dengan BIPA,” jelas Dr. Kundharu.
Atas pencapaian yang telah diraih, Kepala Progrram Studi (Kaprodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Dr. Budhi Setiawan, M.Pd. memberikan tanggapan.
“Senang karena kerja keras dari tim akreditasi Prodi Bahasa Indonesia berhasil mencapai tujuan yang diharapkan, yaitu Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia terakreditasi internasional FIBAA,” kata Dr. Budhi.
Di akhir wawancara, Dr. Budhi menyampaikan harapan ke depan setelah Prodi PBSI dinyatakan terakreditasi internasional.
“Dengan terakreditasi internsional, diharapkan Prodi PBSI dapat menjadi tangan panjang pemerintah Indonesia untuk mewujudkan misi bahasa Indonesia menjadi bahasa kedua di ASEAN, bahkan kalau bisa hingga menjadi bahasa internasional. Kami juga menyiapkan kelas internasional dan peningkatan mutu tenaga pendidik Prodi PBSI untuk menunjang pembelajaran bagi penutur asing,” pungkas Dr. Budhi.
HUMAS FKIP
Reporter: Dwinanda Wuri Harsanti
Editor: Zalfaa Azalia Pursita
https://fkip.uns.ac.id/
https://instagram.com/fkipuns.official/
#fkipuns
#fkipbagus
#uns
#unsbisa
Artikel Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP UNS Berhasil Raih Akreditasi Internasional FIBAA pertama kali tampil pada FKIP UNS.