FKIP – Rabu (5/10/2023), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menyambut 4 mahasiswa asing asal Thailand untuk mengikuti program SEA-Teacher Batch-9th. Kedatangan mahasiswa asal Udon Thani Rajabhat University (UDRU), Udon Thani, Thailand tersebut disambut langsung oleh Dekan FKIP UNS, Dr. Mardiyana, M.Si., beserta jajaran pimpinan fakultas dan International Office (IO) FKIP UNS selaku sebagai panitia penyelenggara program.
Keempat mahasiswa tersebut akan mengikuti program SEA-Teacher Batch-9th di FKIP UNS hingga tanggal 1 November 2023 mendatang. Mahasiswa pertama Chakrit Raksaphon dari program studi English Education, Faculty of Education akan magang kependidikan di SMPN 4 Surakarta. Mahasiswa kedua, Lalittapat Pathommapas dari program studi English Education, Faculty of Education akan magang kependidikan di SMPN 4 Surakarta. Mahasiswa ketiga, Premvadee Burakham dari program studi Chinese Education, Faculty of Education akan magang kependidikan di SDN Rejosari Surakarta. Sedangkan Mahasiswa keempat Sawitree Seesuan dari program studi Physical Education, Faculty of Education akan magang kependidikan di SDN Rejosari Surakarta.
Prof. Dr. Mardiyana selaku Dekan FKIP UNS, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kerjasama antara FKIP UNS dan Udon Thani Rajabhat University (UDRU) sebagai bentuk kerjasama pertama di antara kedua universitas.
“Kehadiran mahasiswa-mahasiswa dari Thailand ini tentunya akan menjadi pengalaman berharga bagi kami, sekaligus membuka peluang kerja sama yang lebih luas lagi di kedepannya,” ujarnya. Beliau juga menyampaikan bahwasanya FKIP UNS melalui program ini secara tidak langsung juga merupakan salah satu bentuk untuk memperkenalkan UNS secara umum sehingga mampu menjadi salah satu usaha dan cara dalam menarik minat mahasiswa internasional untuk bergabung ke dalam sivitas akademika UNS,” ucap Prof. Mardiyana.
SEA-Teacher atau Pre-Service Student Teacher Exchange in Southeast Asia adalah program magang mengajar yang diselenggarakan oleh Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Asia Tenggara. Proyek ini didasarkan pada area prioritas SEAMEO untuk negara anggota SEAMEO yang bekerja sama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Asia Tenggara, di antaranya adalah “Revitalizing Teacher Education” yang merupakan salah satu prioritas dalam membangun dan memperkuat kapasitas guru di wilayah tersebut.
Sebagai fasilitator dalam program SEA-Teacher ini, International Office (IO) FKIP UNS turut memainkan peran penting dalam mempersiapkan kedatangan mahasiswa asing dari Thailand. IO FKIP UNS telah bekerja sama dengan pihak Udon Thani Rajabhat University (UDRU) dalam menyusun program magang yang sesuai dengan kebutuhan dan potensi mahasiswa yang akan magang di sekolah-sekolah di Surakarta dengan jadwal Observasi kelas, Membantu mengajar, mengajar, dan merefleksikan hasil.
Selain itu, Murni Ramli, S.P, M.Si., Ed.D perwakilan dari IO FKIP UNS sekaligus selaku Sea Teacher Coordinator menyampaikan bahwa semua kegiatan mahasiswa asing akan dikoordinasikan oleh IO FKIP UNS.
“IO FKIP UNS juga telah mengkoordinasikan kegiatan kedatangan mahasiswa asing mulai dari transportasi, penginapan, hingga kegiatan sosial dan budaya selama di Surakarta. Hal ini dilakukan agar mahasiswa asing dari Thailand dapat merasa nyaman dan terbantu selama mengikuti program SEA-Teacher di FKIP UNS,” ujar Murni.
Disamping itu Murni Ramli, S.P, M.Si., Ed.D juga menambahkan IO FKIP UNS juga turut mengadakan orientasi awal bagi mahasiswa asing yang baru datang.
“IO FKIP UNS akan mengadakan orientasi awal bagi mahasiswa asing sebelum melakukan kegiatan magang, hal ini kita lakukan dengan tujuan agar dapat memperkenalkan lingkungan kampus dan budaya lokal, serta memberikan informasi terkait bahasa Indonesia, tata cara hidup, dan bertindak di Indonesia. Diharapkan dengan adanya peran IO FKIP UNS ini, program SEA-Teacher dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat yang optimal bagi kedua belah pihak. Semoga kehadiran mahasiswa asing dari Thailand ini dapat membawa manfaat dan kebaikan bagi FKIP UNS serta mempererat hubungan antara Indonesia dan Thailand di bidang pendidikan,” tambah Murni.
Turut memberikan sambutan Prof. Ponlawat Laimanoo selaku Dekan Fakultas Pendidikan Udon Thani Rajabhat University (UDRU). Dalam sambutannya, ia menyatakan keinginan untuk bekerja sama serta memiliki hubungan yang baik dengan UNS.
“Pada kesempatan ini kami sangat menyambut baik kegiatan ini dan kami juga ingin ke depan dapat bekerjasama dengan FKIP dan UNS sehingga kedepannya dapat dibangun bentuk bentuk kegiatan kerjasama dalam berbagai bidang,” harap Prof. Ponlawat.
HUMAS FKIP
Reporter: Rosantika Utami
Editor: Budi Suseno
https://fkip.uns.ac.id/
https://instagram.com/fkipuns.official/
#fkipuns
#fkipbagus
#uns
#unsbisa
Artikel FKIP UNS terima Mahasiswa Udon Thani Rajabhat University Thailand pertama kali tampil pada FKIP UNS.